Dukung Gizi Anak Sekolah, Babinsa Cihawuk Dampingi Program MBG

Kab.Bandung, - Koptu Dani Saparia, Babinsa Desa Cihawuk dari Koramil 2406/Kertasari, Kabupaten Bandung, aktif mendampingi pelaksanaan Program Makanan Bergizi (MBG) yang diselenggarakan oleh Badan Gizi Nasional (BGN) dan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG). Program ini menyasar sekolah-sekolah di wilayah Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, pada Senin, (13 10/ 2025). Sebanyak 3.525 siswa/i dari berbagai tingkatan pendidikan menjadi penerima manfaat program ini. Menu makanan yang disajikan dalam program ini meliputi nasi putih, ikan nila katsu, sayur tumis tahu, dan buah pisang. Kombinasi ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan gizi anak-anak. Koptu Dani Saparia menyampaikan bahwa kegiatan pendampingan ini berjalan dengan tertib dan lancar. Ia berharap program MBG ini dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi peningkatan status gizi anak-anak sekolah di wilayah Kecamatan Kertasari. Dengan gizi yang baik, diharapkan anak-anak dapat belajar lebih optimal dan meraih prestasi yang lebih baik. (Pen)